Pengurus Taekwondo Indonesia Cabang Salatiga 2021-2025 Dilantik

SALATIGA – Pengurus Kota (Pengkot) Taekwondo Indonesia (TI) cabang Salatiga periode 2021-2025 dilantik. Pelantikan dilaksanakan hari Senin, (08/11) di Ruang Sidang DPRD Kota Salatiga dan dihadiri Grand Master Alex Harijanto selaku Ketua Pengprov TI Jawa Tengah, Ketua DPRD Kota Salatiga, Ketua Umum KONI Kota Salatiga, dan Kepala DISPORA Kota Salatiga.

Kepengurusan Taekwondo 2021-2025 diketuai oleh Bagas Ariyanto, SP yang merupakan Anggota DPRD Kota Salatiga. Bagas Ariyanto terpilih menjadi ketua dalam Musyawarah Kota (Muskot) TI yang diselenggarakan pada Minggu (19/09) di Kantor KONI Kota Salatiga menggantikan Drs. Tedjo Supriyanto, MM.

Sementara, Ketua Pengurus Taekwondo Indonesia Provinsi Jawa Tengah, Grand Master Alex Harijanto mengatakan, bahwa Kota Salatiga berpotensi untuk mencetak atlet yang berprestasi, dilihat dengan solidnya kepengurusan yang baru ini.

Dalam pelantikan tersebut, Agus Purwanto Ketua Umum KONI Kota Salatiga yang hadir secara langsung mengatakan, bahwa KONI siap mendukung untuk kemajuan atlet-atlet Taekwondo Cilacap.

“Semoga dengan kepengurusan baru, semakin solid dan semakin memajukan Taekwondo di Kota Salatiga. Salatiga Juara… Taekwondo Salatiga berprestasi..!!,” pungkasnya.

Bagikan Informasi ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *