Pelepasan Atlet PON Salatiga Oleh Wali Kota Salatiga

Salatiga – Walikota Salatiga, H. Yulianto, SE, MM melepas atlet asal daerahnya yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021 Papua sebanyak 15 atlet Kota Salatiga yang akan membela Jawa Tengah dalam perhelatan olahraga empat tahunan ini. Saat pelepasan, Walikota Saalatiga berharap para atlet asal Salatiga yang tergabung dalam kontingen Jawa Tengah bisa memberikan prestasi maksimal di PON.

Pelepasan dilakukan di Rumah Dinas Walikota, pada Minggu, 12 September 2021 yang dihadiri Wakil Walikota Muh Haris, Ketua DPRD Dance Ishak Palit serta anggota Forkompinda lainnya. Sebanyak 15 atlet ditambah lima belas ofisial (pelatih, manajer, dan wasit) dari Salatiga akan memperkuat tim PON Jateng XX 2021 Papua.

Walikota Salatiga Yuliyanto siap memberi penghargaan kepada para atlet yang berasal dari daerah ini dan mampu merih medali PON XX 2021 Papua. Namun, ia belum bisa memastikan jumlah besaran bonusnya yang biasanya berupa uang.

“Pemkot Salatiga akan mengupayakan memberi bonus namun belum tahu berapa jumlahnya, kita tunggu saja nanti. Penghargaan ini sudah menjadi tradisi dalam PON-PON sebelumnya,” Walikota Salatiga menyampaikan di sela-sela pelepasan atlet dan pelatih Salatiga yang memperkuat tim PON Jateng.

Menurut Yuliyanto, pemberian bonus ini untuk merangsang atlet agar berprestasi di PON nanti. Orang nomor satu di lingkungan Pemkot Salatiga ini berharap para atlet Salatiga ini setidaknya bisa membawa pulang tiga emas dalam PON nanti.

Ketua KONI Salatiga, Agus Purwanto menyampaikan, PON XX Papua 2021 akan digelar di empat kota di Papua masing-masing Kota Jayapura, Kabupaten Jaya Pura, Kabupaten Mimika, dan Kabupaten Merauke. Pembukaan dimulai pada 2 Oktober dan penutupan pada 15 Oktober.

Para atlet Salatiga yang memperkuat kontingen Jateng di PON XX Papua adalah dari cabang karate (Sindhy Tyas Vedhayana/kumite dan Puspita Triana Gustin/pelatih).
Sambo (Hafizul Haq Sport Sambo/58 Kg, Irfan Akmal Sport Sambo /71 Kg, Maria Magdalena Ince Sport Sambo 51 Kg, dan Heru Pujianto/pelatih).
Kermudian cabang tinju (Puspa Aprillia/pelatih dan Revo Rengkung/pelatih). Sepak takraw mengirimkan Bambang Edi (Pelatih).
Di cabang atletik, atlet Salatiga adalah Galih Yoga Widya (lempar cakram), Wahyu Nur Aini (lempar cakram), Liviana Rizki (lari 100m, 200m, dan M Sodik (pelatih), serta Budi Utomo (wasit).

Bagikan Informasi ini

Kota Salatiga Memperingati HAORNAS 2020

View this post on Instagram

Menanggapi adanya pembangunan fasilitas olahraga di KONI Salatiga. Walikota Salatiga, Yuliyanto,SE.,MM merasa senang pembenahan bisa dilakukan bertahap dengan keterbatasan yang ada. “Pelan pelan dibenahi dan bertahap. Ini bagus untuk pembinaan kedepan. Satu satu dibenahi termasuk yang indoor. Meskipun dengan keterbatasan anggaran, namun bisa melakukan ini adalah hal yang luar biasa sekali. Saya harap bisa bermanfaat nantinya,” tambahnya. Sejalan dengan Wali Kota, Ketua Umum KONI Kota Salatiga, Agus Purwanto mengatakan bahwa selama pandemi ini dirinya mengajak para atlet untuk mandiri berlatih dan membangun industri olahraga di Salatiga. Diakui, memang banyak kegiatan yang dihentikan seperti menunda atau menghentikan penyelenggaraan kejuaraan, keikutsertaan dalam kejuaraan, latihan gabungan. “Kami dorong atlet bisa mengatur jadwal latihan sedemikian rupa dengan metode latihan jarak jauh. Disamping itu, kemandiriaan ekonomi dan peningkatan layanan berbasis sport industri berupa sapras olahraga, dan melakukan kegiatan kreatif berupa bercocok tanaman dan budidaya ikan air tawar juga digalakkan,” ujar Agus. Peringatan Haornas di Salatiga  diikuti oleh perwakilan dari 41 cabang olahraga, diawali dengan senam bersama, kemudian tabur benih ikan nila bantuan dari Dinas Pertanian Kota Salatiga dan diteruskan peresmiaan toko peralatan olahraga.  cc @yuliyantosalatiga @yuliyanto_sala3 #salatiga #haornas2020 #haornas

A post shared by Protokol&Kompim Salatiga (@humassetdakotasalatiga) on

sumber : instagram humassetdakotasalatiga

Bagikan Informasi ini

Ciaaaatt..!! Denis Darmawan akan Berlaga pada Olimpiade Olahraga Siswa Internasional di Luxemburg

Siap berprestasi

SALATIGA – Kota Salatiga patut berbangga karena salah satu atlet karate Denis Darmawan (karate kata kelas 50 kg), akan berlaga mewakili Indonesia di ajang Olimpiade Olahraga Siswa Internasional Coupe International De Kayl 2019 yang akan berlangsung di Luxemburg. Continue reading “Ciaaaatt..!! Denis Darmawan akan Berlaga pada Olimpiade Olahraga Siswa Internasional di Luxemburg”

Bagikan Informasi ini

KEGIATAN PENINGKATAN KEIMANAN DAN KETAKWAAN KEPEMUDAAN KOTA SALATIGA TAHUN 2019

Peserta kegiatan “Peningkatan Keimanan dan Ketaqwaan Kepemudaan Kota Salatiga Tahun 2019” (dok. dispora_salatiga)

Salatiga – Baru-baru ini Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kota Salatiga menyelenggarakan kegiatan “Peningkatan Keimanan dan Ketaqwaan Kepemudaan Kota Salatiga Tahun 2019” yang bertempat di ex-Gedung Pramuka Kota Salatiga pada tanggal 30 April s.d. 01 Mei 2019. Kegiatan ini diikuti oleh 90 orang peserta dari unsur pemuda, karang taruna, pelajar dan organisasi kepemudaan di Kota Salatiga dengan nara sumber dari Dinas Kepemudaan dan Olah Raga Kota Salatiga, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Salatiga, serta dari Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga. Metode kegiatan yang dilaksanakan berupa ceramah, tanya jawab, dipadukan dengan permainan dan diskusi. Continue reading “KEGIATAN PENINGKATAN KEIMANAN DAN KETAKWAAN KEPEMUDAAN KOTA SALATIGA TAHUN 2019”

Bagikan Informasi ini