Berita kegiatan Hari Olahraga Nasional Kota Salatiga dari pemberitaan media:
jateng.sindonews.com
Serunya Para Pejabat Salatiga Ikuti Eksibisi Olahraga Tradisional

SALATIGA – Wali Kota Salatiga Yuliyanto bersama jajaran Forkopimda Salatiga Sekretaris Daerah (Sekda) Fakruroji mengikuti eksibisi olahraga tradisional, dagongan dan terompah panjang di halaman Kantor Pemkot Salatiga, Sabtu (14/9/2019).
Perlombaan tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-36 Tingkat Kota Salatiga 2019.
Dalam perlombaan tersebut, peserta dibagi menjadi 4 tim, yaitu tim Walikota, tim Wakil Walikota, tim Kapolres dan tim Komandan Kodim. Juara 1 dagongan diraih oleh tim Walikota dan Juara 1 terompah panjang direbut oleh tim Kapolres.
Walikota Salatiga Yuliyanto mengatakan, peringatan Haornas tidak hanya dijadikan momentum untuk meningkatkan prestasi olahraga saja. Tetapi juga momentum untuk memasyarakatkan dan membudayakan olahraga serta mengampanyekan bahwa olahraga bisa dilakukan dengan cara sederhana, di mana saja dan kapan saja.
“Dikaitkan dengan trifungsi Kota Salatiga yang salah satunya adalah kota pendidikan dan olahraga, maka seharusnya kita tidak berpuas diri dengan sebutan gudangnya atlet. Tapi yang tidak kalah penting adalah mengajak seluruh masyarakat untuk menjadikan olahraga sebagai gaya hidup sehari-hari,” katanya.
Yuliyanto menyebut bahwa Pemkot Salatiga terus mendukung hal tersebut dengan terus memperbaiki dan menambah sarana, prasarana serta fasilitas olahraga seperti renovasi Stadion Kridanggo, pembangunan lapangan olahraga diempat kecamatan, pembangunan ruang terbuka hijau serta rencana pembangunan sport center di empat kecamatan.
“Mari kita memanfaatkan dan ikut merawat fasilitas olahraga yang ada,” ajak Yuliyanto kepada masyarakat.
(nun)
Berita ini pertama terbit di: jateng.sindonews.com/read/8859/1/serunya-para-pejabat-salatiga-ikuti-eksibisi-olahraga-tradisional-1568452167 pada dengan judul Serunya Para Pejabat Salatiga Ikuti Eksibisi Olahraga Tradisional
Penulis: Angga Rosa (sindonews.com)
Peringati Haornas, 150 Insan Olahraga Terima Penghargaan



Walikota menyebutkan bahwa Pemerintah Kota terus mendukung hal tersebut dengan terus berupaya memperbaiki dan menambah sarana dan prasarana serta fasilitas olahraga, seperti renovasi Stadion Kridanggo, pembangunan lapangan olahraga di 4 kecamatan, pembangunan ruang terbuka hijau serta rencana pembangunan sport center di 4 kecamatan. Walikota mengajak kepada seluruh masyarakat untuk memanfaatkan dan ikut merawat fasilitas dan sarana olahraga tersebut.
Terpisah, Kabid Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Salatiga, Muh. Adrik Sudiro, SE, MM menjelaskan bahwa 150 insan olahraga yang menerima penghargaan dari Pemerintah Kota Salatiga tersebut berasal dari 16 cabang olahraga.
Penghargaan dibagi menjadi 4 kategori, kategori pertama sebanyak 30 atlet, kedua 40 atlet, ketiga 60 atlet dan keempat 20 atlet. Kategori pertama menerima uang pembinaan sebesar Rp.1.500.000, kategori kedua menerima uang pembinaan sebesar Rp. 1.000.000,-, kategori ketiga menerima uang pembinaan sebesar Rp. 750.000,- dan kategori keempat menerima uang pembinaan sebanyak Rp. 500.000,-.
Dalam kesempatan tersebut disampaikan pula penghargaan untuk Atlet Master atas nama Ibu Siti Fatimah yang telah meraih Juara III lari 1500 m dan Juara III lari 3000 m dalam ajang Malaysian International Open Masters Athletics Championships di Stadium University Malaya, Kuala Lumpur yang diselenggarakan pada tanggal 13-14 Oktober 2019 lalu.
Seusai acara seremoni, Walikota bersama Wakil Walikota Muh Haris, SS, MSi, Sekda Drs. Fakruroji, jajaran Forkopimda dan Kepala Dinas mengikuti eksibisi olahraga tradisional yaitu dagongan dan terompah panjang. Dalam perlombaan tersebut, peserta dibagi menjadi 4 tim yaitu Tim Walikota, Tim Wakil Walikota, Tim Kapolres dan Tim Dandim. Juara 1 dagongan diraih oleh Tim Walikota, dan Juara 1 Terompah panjang direbut oleh Tim Kapolres.(sg)
Berita ini pertama terbit di: http://salatiga.go.id pada dengan judul Peringati Haornas, 150 Insan Olahraga Terima Penghargaan
Penulis: